FIA UB Raih Peringkat 4 International Visionary Award dalam Gelaran UB Education Expo 2026

Share to:

 

Malang, 26 Januari 2026. Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya (FIA UB) kembali menorehkan prestasi dalam kegiatan Expo Pendidikan 2025, dengan meraih penghargaan Booth Terbaik Keempat dalam kategori International Visionary Award pada ajang UB Education Expo 2026. Kegiatan tahunan ini diselenggarakan mulai Kamis, 22 Januari hingga Minggu, 25 Januari 2026, bertempat di Gedung Samantha Krida dan GOR Pertamina Universitas Brawijaya.

Penghargaan International Visionary Award diberikan kepada FIA UB berdasarkan empat indikator utama (E1–E4), yaitu kelengkapan informasi program internasional, wawasan global yang disajikan, serta kesiapan dalam menyambut mahasiswa internasional. Prestasi ini mempertegas komitmen FIA UB dalam mendukung visi universitas menuju World Class University.

Selama empat hari pameran, booth FIA UB terpantau sebagai salah satu stan yang paling padat dikunjungi oleh calon mahasiswa. Berdasarkan interaksi di lapangan, mayoritas pengunjung antusias menanyakan detail mengenai berbagai program studi serta prospek karier lulusan FIA UB di masa depan.

“Kami melihat antusiasme yang luar biasa. Banyak calon mahasiswa yang ingin tahu bagaimana kurikulum kami menyiapkan mereka untuk bekerja di sektor publik maupun bisnis global,” ujar salah satu staf pendamping di booth FIA UB.

Dengan berakhirnya Expo ini, FIA UB berharap dapat terus menjadi pilihan utama bagi talenta-talenta muda yang ingin mengembangkan diri di bidang ilmu administrasi dengan standar internasional.

Latest news

Other Articles

Get the latest information from the Faculty of Administrative Sciences, Brawijaya University