Mencari
Tutup kotak telusur ini.

Talkshow Beasiswa Luar Negeri oleh I Made Andi Arsana

Bagikan Ke:

Dalam rangka memberikan informasi tentang beasiswa luar negeri kepada dosen dan mahasiswanya, Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis FIA UB menyelenggarakan “Talkshow Beasiswa ke Luar Negeri” (21/9). Bertindak selaku narasumber adalah I Made Andi Arsana, Ph.D, Ketua International Office Universitas Gadjah Mada. Dalam acara yang dimoderatori oleh Andriani Kusumawati, DBA itu, Made banyak menjelaskan tips-tips mempersiapkan diri sebelum mengajukan lamaran beasiswa ke luar negeri. Menurutnya, ada dua hal utama yang perlu disiapkan, yakni mengetahui minat pengembangan keilmuan kita masing-masing dan persiapan komunikasi di negeri tujuan. “Sama seperti dalam bisnis, Anda yang memiliki value added dan packaging diri yang menarik punya peluang lebih besar untuk mendapatkan beasiswa ke luar negeri,” ujar Made. Made membuka kesempatan seluas-luasnya bagi peserta acara tersebut untuk bertanya seputar beasiswa melalui situs miliknya madeandi.com atau dengan mengikuti akun Twitter @madeandi.

Made Andi membagikan tips mendapatkan beasiswa luar negeri
Made Andi membagikan tips mendapatkan beasiswa luar negeri

 

Tim Liputan:

Artikel/Foto: Aulia Luqman Aziz

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

Dapatkan informasi terbaru dari Fakultas Ilmu Administrasi Univesitas Brawijaya