Mencari
Tutup kotak telusur ini.

FIA UB Perkuat Kerjasama dengan Bank BTPN dalam Pendampingan UMKM

Bagikan Ke:

Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya (FIA UB), memperkuat kerjasama dengan Bank BTPN melalui program “Sahabat Daya University (SDU)”. Program yang melibatkan mahasiswa dalam melakukan pendampingan pelaku UMKM tersebut akan memasuki tahun ke-2 pada tahun 2017 ini. Dalam rangka penguatan kerjasama tersebut, jajaran pimpinan Bank BTPN berkunjung ke Laboratorium Kewirausahaan dan Inovasi, laboratorium di bawah Jurusan Administrasi Bisnis yang diberi mandat untuk mengawal kerjasama tersebut.

Staf Bank BTPN memberikan materi pendampingan kepada mahasiswa pendamping UMKM

Program SDU sendiri adalah program yang bertujuan untuk memberdayakan pelaku UMKM, termasuk pensiunan dan keluarga pra-produktif yang menjadi nasabah Bank BTPN, untuk memeroleh akses pasar yang lebih luas secara online. Selain itu, sukarelawan mahasiswa yang terlibat di dalam program ini juga mendampingi target sasaran tersebut dengan bimbingan teknis seputar pencatatan keuangan mikro. Dengan adanya ilmu dan wawasan yang dibagikan, Bank BTPN berharap dapat meningkatkan kualitas usaha dan kehidupan yang dijalankan oleh para nasabahnya, sehingga berdampak pula kepada perekonomian negara secara lebih luas.

Bank BTPN bersama mahasiswa dan dosen FIA UB berfoto bersama

Pendampingan yang dilakukan kepada pelaku usaha UMKM oleh mahasiswa rutin dilaksanakan setidaknya dua kali dalam sebulan, selama empat bulan. Dalam kunjungan tersebut, tim mahasiswa yang didampingi oleh dosen Jurusan Administrasi Bisnis membuka ruang untuk berdiskusi, sekaligus mengevaluasi kesiapan pelaku usaha untuk masuk ke pasar daring. Pada setiap kunjungan, laporan yang ditulis lewat kartu kendali kunjungan akan disampaikan kepada Bank BTPN.

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

Dapatkan informasi terbaru dari Fakultas Ilmu Administrasi Univesitas Brawijaya

Lewati ke konten