Hai RSC’ers, update lagi mengenai resume Bedah Koleksi Perpustakaan RSC yang diadakan:
Hari : Kamis, 23 April 2015
Jam : 13.00
Tempat : RSC
Berikut hasil resumenya, check it out 🙂
Greate by Choice merupakan buku yang dikarang olehJim Collins dan Morten .T Hansen. Jims Collins merupakan pemikir manajemen paling berpengaruh yang masih hidup pada saat ini. Dari karya trobosan terbarunya Jims Collins bertanya: Mengapa sejumlah perusahaan berjaya ditengah ketidakpastian bahkan kekacauan sementara yang lain tidak? Berdasarkan penelitian 9 tahun. Collins dan koleganya, Morten.T Hansen mengemukakan prinsip-prinsip untuk membangun perusahaan yang benar-benar hebat pada masa-masa yang tidak bisa diramalkan, bergejolak, serta bergerak cepat. Temuan-temuan Collins Provokatif, seperti:
- Pemimpin terbaik tidak lebih berani mengambil resiko, tidak lebih visioner dan tidak lebih kreatif dibandingkan pemimpin lain.
- Inovasi bukanlah kartu truf dalam dunia yang kacau dan tidak pasti.
- Mengikuti keyakinan bahwamemimpin didunia yang cepat selalu memerlukan keputusan yang cepat dan tidak cepat adalah cara yang bagus untuk binasa.
- Perusahaan yang hebat lebih sedikit berusaha dibandingkan dengan perusahaan lain dalam merespon dunia yang berubah secara radikal.
Dengan pandangan yang jernih dan pandai menahan hawa nafsu para 10Xer menerima tanpa mengeluh, bahwa mereka menghadapi kekuatan diluar kendali mereka, mereka menerima bahwa mereka tidak bisa secara akurat meramalkan peristiwa dan bahwa tidak ada satu hal yang pasti. Akan tetepi mereka menolak telak-telak konsep bahwa keberuntungan, kekacauan atau faktor external apapun akan menentukan kesuksesan ataupun kegagalan.
Para 10Xer menunjukkan 3 perilaku inti yang jika dikombinasikan akan membedakan mereka dari para pemimpin perusahaan perbandingan yang kurang sukses:
- Disiplin Fanatik
- Kreativitas Empiris
- Paranoia Produktif
Landasan dari 3 perilaku inti 10Xer adalah tekanan motivasi hasrat dan ambisi bagi satu tujuan atau perusahaan yang lebih besar dibandingkan diri mereka sendiri.
Terima kasih, semoga bermanfaat ^.^