RESUME UPGRADING PENALARAN

Pemateri                          : Ardhi Kurniawan

Tanggal Pelaksanaan   : 6 Mei 2016

Materi                              : Identifikasi Masalah, Kerangka Berpikir, Rekomendasi Metpen,

dan  Rekomendasi Gagasan

 

Masalah adalah ketidaksesuaian antara harapan (ekspektasi) dengan realita. Penelitian dapat dilakukan dengan mencari masalah yang terjadi di masyarakat atau menguji suatu teori. Teori yang akan diuji disesuaikan dengan masalah yang ada di masyarakat. Untuk menyelesaikan masalah ini perlu adanya identifikasi masalah. Identifikasi masalah merupakan suatu cara untuk mencari akar permasalahan dari sebuah masalah, yaitu mendeskripsikan masalah yang akan diteliti, mengembangkan sebab-akibat yang terkait dengan masalah tersebut, menghubungkan sebab dan akibat yang sesungguhnya dengan menguji secara kritis. Metode yang digunakan dalam mengidentifikasi suatu masalah dapat melalui metode 5W + 1H (what, where, when, why, who, dan how), melalui metode fish bone, dan ataupun menggunakan analisis SWOT. Contoh mengidentifikasi masalah, seperti observasi, Focus Group Discussion, desk study, formulasi standar layanan.

Setelah mengidentifikasi masalah selanjutnya membuat kerangka berfikir. Pembuatan kerangka berpikir harus terstruktur dan memperhatikan beberapa aspek meliputi normatif, teoritis, dan empiris. Setelah kerangka berpikir dibuat, lalu membuat pemecahan masalah atau gagasan. Pembuatan gagasan ini melalui beberapa tahapan, yaitu menentukan tujuan yang ingin dicapai, menyiapkan bahan-bahan atau data-data yang dibutuhkan, merumuskan alternatif dan mengkaji alternatif tersebut, menilai akibat atau resiko atas alternatif tersebut. Selanjutnya menentukan metode penelitian yang akan digunakan, yaitu metode penelitian kuantitatif atau metode penelitian kualitatif. Metode penelitian kuantitatif adalah metode penelitian yang datanya dapat diukur dan alur penelitiannya dari teori yang sudah ada ke permasalahan yang sedang ada di masyarakat, sedangkan metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang alurnya dari permasalahan yang ada di masyarakat dan dihubungkan dengan teori yang sudah ada.