Pelepasan Calon Jamaah Haji Sivitas Akademika FIA UB

Bagikan Ke:

Bertempat di Aula Gedung A Lantai 4, Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Brawijaya menggelas pelepasan calon jamaah haji tahun 2017. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat (28/7) tersebut dihadiri langsung oleh warga FIA UB yang akan berangkat haji tahun ini. Masing-masing mereka adalah: Prof Dr Sumartono beserta istri, Dr Riyanto MHum beserta istri, Dahlan Fanani MAB beserta istri, Dr Mardiyono MSi beserta istri, dan Muhammad Rosyihan Hendrawan, MHum.

Dekan menyerahkan cinderamata haji kepada para calon jamaah haji

Pada sambutannya, Dekan FIA UB Prof. Dr. Bambang Supriyono, MS mendoakan para calon jamaah haji agar dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan sehat. Selain itu, Dekan mewakili civitas akademika FIA UB berharap para calon jamaah haji yang akan diberangkatkan tersebut kembali ke Indonesia dengan menyandang gelar haji yang mabrur.

Menjadi acara inti, acara pelepasan calon jamaah haji tersebut juga diisi dengan tausyiah yang dibawakan oleh Ust. H. Abdul Latief yang menyampaikan tentang hikmah pelaksanaan syukuran haji sebelum pemberangkatan ke tanah suci. Di antara hikmah tersebut ialah sebagai bentuk pamitan kepada orang yang dikenal, menitipkan pekerjaan dan keluarga, mohon doa kesehatan agar bisa kembali dengan sehat dan selamat, mohon doa kepada saudara dan kerabat. Selain itu, Ust. H. Abdul Latief juga menyebutkan terdapatnya syarat agar kembali ke negara asal sebagai haji mabrur, yakni memiliki niat yang lurus, memiliki ilmunya, serta tidak melanggar syariat.

Acara penyerahan cinderamata yang diserahkan oleh Dekan FIA UB kepada calon jamaah haji yang dilakukan setelah tausyiah merupakan tanda diakhirinya pelepasan calon jamaah haji Tahun 2017 yang digelar oleh FIA UB.

 

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

Dapatkan informasi terbaru dari Fakultas Ilmu Administrasi Univesitas Brawijaya

Lewati ke konten