Universitas Negeri Surabaya Kunjungi FIA UB untuk Belajar dan Eksplorasi Peluang MBKM Bersama

Bagikan Ke:

Pagi ini (24/3) FIA UB menerima kunjungan dari Universitas Negeri Surabaya. Pertemuan itu dilakukan di Ruang Pertemuan Gedung B lantai 2. Kunjungan itu adalah dalam rangka mengelaborasi bentuk-bentuk kerjasama dalam pelaksanaan MBKM. Hadir menemui rombongan Unesa adalah jajaran pimpinan beserta seluruh pengelola prodi S1 di lingkungan FIA UB.

Wakil Dekan bidang Akademik Arik Prasetya, M.Si., Ph.D menjelaskan bahwa kunjungan itu sebetulnya adalah tindak lanjut dari kerjasama MBKM yang sudah dilaksanakan oleh Program Studi S1 Administrasi Pendidikan di tahun lalu. Namun, untuk berikutnya, pihak Unesa ingin melakukan kerjasama secara lebih luas dengan prodi-prodi FIA UB lainnya. Selain itu, kedatangan Unesa di FIA UB adalah untuk belajar tata kelola pelaksanaan MBKM yang selama ini telah dilakukan oleh FIA UB. “Mereka ingin belajar best practice dari kita untuk MBKM,” tukas Wadek.

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

Dapatkan informasi terbaru dari Fakultas Ilmu Administrasi Univesitas Brawijaya