Profil Jurusan Administrasi Publik
VISI
Menghasilkan Sarjana Administrasi Publik/ Negara yang bermutu tinggi dan mampu bersaing dalam persaingan global.
MISI
- Menjadikan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, baik pendidikan dan pengajaran, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat makin berkualitas guna merespon kebutuhan pasar nasional dan internasional; dan
- Menjadikan Ilmu Administrasi Publik/Negara memiliki kualitas terbaik, di dalam maupun luar negeri.
TUJUAN
- Menghasilkan Sarjana Ilmu Administrasi Publik/ Negara yang profesional dan berdidikasi tinggi serta peka terhadap masalah-masalah Administrasi publik;
- Menghasilkan Ilmu Administrasi Publik/ Negara yang menguasai Ilmu dan Teknologi Administrasi, baik dalam bidang Administrasi Pembangunan, Pemerintahan Daerah maupun Administrasi Perpustakaan; dan
- Menghasilkan Sarjana Ilmu Administrasi Publik/ Negara yang cakap serta mampu membina dan mengambangkan Ilmu Administrasi Publik/ Negara.
PROGRAM STUDI
Jurusan Ilmu Administrasi Publik, Universitas Brawijaya terdiri dari Program Sarjana, Program Magister, dan Program Doktor. Adapun Pada Program Sarjana Ilmu Administrasi Publik, terdiri atas 4 (empat) Program Studi, antara lain sebagai berikut:
- Prodi Administrasi Publik/ Negara;
- Prodi Administrasi Pemerintahan;
- Prodi Perencanaan Pembangunan; dan
- Prodi Ilmu Perpustakaan.
LABORATORIUM
Jurusan Ilmu Administrasi Publik/ Negara memiliki 3 (tiga) Laboratorium, antara lain sebagai berikut:
- Laboratorium Kebijakan dan Perencanaan Pembangunan;
- Laboratorium Politik dan Tata Pemerintahan; dan
- Laboratorium Pengembangan Organisasi dan Manajemen Publik.