Prodi Pariwisata FIA-UB merupakan lembaga Pendidikan Sarjana (S1) yang mempunyai Kode Etik Akademik yang dilaksanakan secara konsisten dan berkesinambungan. Kode Etik Akademik yang dimiliki, adalah:
- Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi (pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat), yang dilakukan secara berkelanjutan dan selalu diadakan evaluasi untuk dapat melakukan perbaikan secara berkelanjutan, sehingga tercapai peningkatan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, baik secara kuantitas maupun kualitas.
- Kode etik bagi dosen, berdasarkan Peraturan Senat Universitas Brawijaya Nomor 318/PER/2008 tentang Kode Etik Dosen Universitas Brawijaya dan Peraturan kode etik dosen yang di lingkungan FIA-UB [unduh]
- Kode etik bagi mahasiswa berdasarkan Peraturan Rektor Universitas Brawijaya Nomor: 328/PER/2011 tentang Kode Etik Mahasiswa
- Kode etik bagi tenaga penunjang akademik berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Brawijaya Nomor: 317/Sk/2008 tentang Kode Etik Penunjang Akademik Universitas Brawijaya [unduh]
- Kode etik akademis [unduh]