Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa Program Sarjana Fakultas Ilmu Administrasi, dalam rangka pemrograman KRS Semester Genap TA 2014/2015, mahasiswa wajib menghadap Dosen Penasihat Akademik dengan membawa draft KRS untuk melakukan konsultasi akademik sebelum memprogram KRS secara online. Adapun jadwal dan ketentuan yang ditetapkan sebagai berikut:
- Konsultasi Draft KRS dengan Dosen PA: 2 – 6 Februari 2015
- Pemrograman KRS Online: 2 – 6 Februari 2015
- Form Usulan KRS Semester Genap TA 2014/2015 dapat didownload disini.
- Alur Validasi KRS dapat didownload disini.
Mahasiswa yang berhalangan hadir, tetap diwajibkan menghubungi Dosen Penasihat Akademik untuk mendiskusikan draft KRS. Bukti konsultasi dapat berupa email dari Dosen Penasihat Akademik dan/atau bukti-bukti lain yang dapat dipertanggungjawabkan. Mahasiswa yang sama sekali tidak melakukan komunikasi dan/atau bertemu dengan Dosen Penasihat Akademik untuk melakukan konsultasi akademik dan validasi draft KRS, maka pengajuan KRS untuk Semester Genap TA 2014/2015 dianggap tidak sah dan dapat dibatalkan oleh pihak fakultas.
Demikian pengumuman ini agar dapat menjadi perhatian bagi semua pihak yang terkait. Terima kasih.
Subbag Akademik FIA UB