- Virtual Learning (VLM)
- Brone
Universitas Brawijaya telah mengembangkan sistem pembelajaran yang dapat meningkatkan kompetensi lulusannya untuk mampu bersaing di dunia kerja. Metode pembelajaran aktif telah diterapkan pada sistem akademik di semua Program Studi, sehingga diperlukan sistem yang dapat memudahkan mahasiswa mendapatkan sumber belajar yang tak terbatas serta mampu melampaui jarak dan waktu (syncronous dan asyncronous). Oleh karena itu dikembangkan Virtual Learning Management (VLM) UB yang terintegrasi dengan Sistem Informasi Akademik Mahasiswa (SIAM). Sistem ini memungkinkan mahasiswa dapat mengakses materi, berkomunikasi dengan dosen dan mahasiswa lain, melakukan kegiatan perkuliahan terstruktur lain (tugas, tutorial dan quiz) serta memberikan umpan balik pembelajaran. Situs ini (vlm2.ub.ac.id)merupakan versi baru dari situs pembelajaran lama (vlm.ub.ac.id). Mahasiswa dan Dosen UB dapat mengakses situs ini menggunakan username dan password SIAM. Mahasiswa inbound Merdeka Belajar, program 2in1, atau skema lainnya; juga dapat login menggunakan nim dan password yang diberikan oleh Universitas Brawijaya.
Pelajari selengkapnya :
BRONE (Brawijaya Online Learning), ruang belajar baru dari Universitas Brawijaya untuk memberikan pelayanan pembelajaran daring yang dapat diakses dimana saja dan kapan saja.
Pelajari selengkapnya :