PENGUMUMAN KURIKULUM 2017 PROGRAM STUDI (S1) ADMINISTRASI BISNIS

PENGUMUMAN

Nomor : 1388/UN10.F03.05.01/PP/2021

 

Menindaklanjuti surat dari Ketua Program Studi (S1) Administrasi Bisnis Nomor : 1309/UN10.F03.12.11/PP/2021 tertanggal   1 Pebruari 2021, maka kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Penjelasan kurikulum PSAB sebagaimana tertera pada Buku Pedoman Pendidikan 2019/2020 yang menyatakan total jumlah Satuan Kredit Semester (SKS) lulus minimum sebagai mahasiswa PSAB sebanyak 144 sks (halaman 43-49) dikembalikan menjadi 147 sks, sebagaimana hasil rapat kurikulum 2017 dengan dosen PSAB pada tahun 2017.
  2. Kurikulum 2017 tersebut berlaku untuk angkatan 2017, 2018, 2019 dan 2020. Perubahan implementasi Kurikulum 2017 dimungkinkan dalam skala minor dalam bentuk perubahan alur mata kuliah.
  3. Terdapat kesalahan dalam penjelasan alur kurikulum PSAB pada Buku Pedoman Pendidikan 2020/2021, dimana mata kuliah Proyek Kewirausahaan (1 sks) belum dimasukkan dalam Buku Pedoman tersebut. Mata Kuliah tersebut penting untuk mendukung pencapaian capaian pembelajaran PSAB mengingat salah satu pilar keilmuan PSAB adalah entrepreneurship. Di samping itu, keberadaan mata kuliah Kewirausahaan dengan muatan 3 sks merupakan amanah dan mata kuliah wajib Asosiasi Ilmu Administrasi Bisnis Indonesia (AIABI).
  4. Struktur dan Alur kurikulum Program Studi Administrasi Bisnis yang telah derevisi dan berlaku untuk angkatan 2017, 2018, 2019 dan 2020 terlampir pada pengumuman ini.
  5. Program Pengabdian kepada Masyarakat (4 sks) berlaku untuk angkatan 2020, angkatan sebelumnya                            dapat menempuh magang.

Demikian pengumuman ini, atas perhatiannya disampaikan terima kasih.

Lampiran Kurikulum dan Pengumuman resmi : PENGUMUMAN KURIKULUM 2017

 

Malang, 2 Pebruari 2021

a.n Dekan

Wakil Dekan I

 

ttd

 

Yusri Abdillah, S.Sos., M.Si., Ph.D

NIP. 19741227 200312 1 002

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

Dapatkan informasi terbaru dari Fakultas Ilmu Administrasi Univesitas Brawijaya