Visi Misi dan Tujuan Program Studi Ilmu Administrasi Publik

Bagikan ke:

Visi

Terwujudnya Program Studi Administrasi Publik yang bermutu, berwawasan entrepreneurship, serta mampu bersaing di kancah nasional dan internasional pada tahun 2025.

Misi

  1. Mengembangkan kekuatan moral dan kesadaran tentang keberadaan penciptaan alam oleh Tuhan yang Maha Esa dan sadar bahwa setiap kehidupan mempunyai hak untuk dihargai.
  2. Menyelenggarakan proses Pendidikan agar peserta didik menjadi manusia yang berkemampuan akademik dan/atau profesional yang bermutu serta berkepribadian/berjiwa entrepreneur.
  3. Melakukan pengembangan dan penyebarluasan ilmu pengetahuan, teknologi, humaniora dan seni, serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional.

Tujuan

  1. Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas di bidang administrasi publik yang berlandaskan moralitas dan ketuhanan.
  2. Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian di bidang administrasi publik yang berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat dan tata kelola pemerintahan.
  3. Mendorong pengamalan ilmu administrasi publik yang bermanfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat
Lewati ke konten