TERSELENGGARANYA VIRTUAL TOUR KAMPOENG HERITAGE KAYUTANGAN MELALUI WEBINAR VIRTUAL TALKS AND TOUR 1ST SERIES OLEH LABORATORIUM PARIWISATA FIA UB

Sehubung dengan kondisi COVID-19 saat ini yang tidak memungkinkan wisatawan untuk berkunjung ke destinasi wisata. Laboratorium Pariwisata FIA UB bersama dengan Kampoeng Heritage Kayutangan menyelenggarakan dan mengajak siapapun untuk mengikuti Virtual Talks dan Virtual Tour pada tanggal 18 Agustus 2020. Acara ini dapat dinikmati siapapun secara online melalui aplikasi Zoom dan Youtube, tujuannya untuk mengobati rasa rindu orang-orang untuk berwisata serta sebagai media promosi pariwisata Kampoeng Heritage Kayutangan agar di masa depan wisatawan dapat langsung berkunjung ke destinasi wisata secara nyata.

Acara utama pertama dibuka dengan penjelasan materi oleh dua narasumber, Bapak Dr. Eng. Herman Tolle, S.T., M.T. (Dosen & Ketua Research Group Multimedia, Game dan Mobile Universitas Brawijaya) dan Ibu Aniesa Samira Bafadhal, S.AB., M.AB (Dosen & Sekretaris Laboratorium Pariwisata FIA Universitas Brawijaya) mengenai bagaimana pentingnya teknologi VR (Virtual Reality) membantu industri pariwisata. Lalu, dilanjutkan dengan acara utama kedua yang dibawakan oleh Bapak Rizal Fahmi (Ketua Pokdarwis Kampoeng Haeritage Kayutangan) selaku virtual tour guide pada webinar ini. Pada Virtual Tour, Bapak Rizal Fahmi mengajak peserta untuk berkeliling Kampoeng Heritage Kayutangan dengan menggunakan teknologi VR sambil menceritakan sejarah mengenai tempat dan rumah-rumah yang ada di kampung ini. Selain itu, acara ini juga menyelenggarakan bazar dan promosi produk UMKM khas Kayutangan dalam rangka menggalakkan ekonomi lokal dan senantiasa bangga akan produk lokal.