Bahasa Inggris Bahasa Indonesia (0341) 553737 Selamat Datang di Website Official FMRC FIA UB

AUN QA Program Magister (S2) Administrasi Publik FIA UB

  • Berita

Pukul 14.14-15.00 WIB siang tadi Fadel Muhammad Resource Center Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya (FMRC FIA UB) kembali menjadi bagian kunjungan Tim AUN QA tahun ini setelah tahun 2016 lalu. Kunjungan siang tadi menjadi bagian dari proses akreditasi AUN QA bagi Program Magister (S2) Administrasi Publik Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya.

FMRC FIA UB kali ini dikunjungi oleh dua orang assesor ASEAN University Network Quality Assurance (AUN QA) yaitu Prof. Ir. Dr. Shahrir Abdullah (CQO, Director of Centre for QA Universiti Kebangsaan Malaysia) dan Dr. Jutarat Vibulphol (Chulalangkorn University, Thailand).

AUN QA merupakan jaringan penjaminan mutu ASEAN bagi lembaga pendidikan tinggi, tujuannya meningkatkan kualitas pendidikan tinggi serta adanya kolaborasi lembaga regional dan internasional untuk kepentingan masyarakat ASEAN. AUN QA adalah sekumpulan Chief Quality Officers (CQO) yang ditunjuk oleh universitas anggota AUN sebagai focal point yang mengkoordinasikan kegiatan untuk mewujudkan misi menyelaraskan standar pendidikan dan mengupayakan perbaikan kualitas akademik secara berkesinambungan bagi perguruan tinggi di ASEAN.

Beberapa hal menarik bagi assesor tentang FMRC FIA UB yaitu terkait kolaborasi Sivitas Akademik FIA UB dalam mendukung kemandirian dan kreatifitas pengembangan FMRC FIA UB, begitu juga jenis koleksi, jenis layanan unggulan, fasilitas, dan program- program yang telah diadakan FMRC FIA UB. Salah satu pertanyaan menarik dari assesor yaitu tentang layanan satu pintu dan integrasi sistem informasi perpustakaan antara perpustakaan pusat dan semua perpustakaan fakultas di UB.

Semoga semua saran dari tim Assesor AUN QA dapat menjadi masukan yang membangun untuk FIA UB dan pengembangan FMRC FIA UB di masa yang akan datang.

Kritik dan saran Smart People berkaitan dengan kegiatan, layanan dan program FMRC FIA UB dapat melalui :
https://goo.gl/36ZrDz

“FMRC FIA UB makes the difference. Always supporting your knowledge.”

Source: www.aun-qa.org
Posted by Student Volunteer, Aliffaum Mahdya.

 

Search