FIA UB Bersinar di Kancah Internasional: Raih Akreditasi IACBE, Buka Peluang Emas bagi Mahasiswa

Malang, Jawa Timur – Rabu (8/5/2024), menjadi hari bersejarah bagi Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya (FIA UB) yang berhasil mencapai tonggak penting dalam dunia pendidikan internasional dengan menerima sertifikat akreditasi dari International Accreditation Council for Business Education (IACBE) yang berbasis di Amerika Serikat. Pencapaian ini merupakan yang pertama kalinya bagi universitas di Indonesia, menandai pengakuan internasional atas kualitas pendidikan yang diberikan kepada FIA UB, khususnya di Departemen Administrasi Bisnis yang mengelola empat program studi: Program Sarjana Administrasi Bisnis, Program Sarjana Perpajakan, Program Sarjana Pariwisata, dan Program Magister Administrasi Bisnis.

Proses untuk mendapatkan akreditasi ini memakan waktu sekitar tiga tahun, melibatkan kerja keras dan dedikasi seluruh tim di FIA UB. Upaya ini mencakup perbaikan terus-menerus dalam proses akademik, penjaminan kualitas, serta penguatan kapasitas kelembagaan untuk memenuhi standar internasional yang ditetapkan oleh IACBE.

Penyerahan sertifikat dilakukan secara langsung oleh Presiden Interim IACBE, Archish “Arch” Maharaja, dan Direktur Akreditasi IACBE, Laurie Yates, kepada Dekan FIA UB, Prof. Drs. Andy Fefta Wijaya, MDA., Ph.D di Framingham State University, yang didampingi oleh didampingi oleh Dr. Nur Imamah, Ph.D, Ketua Departemen Administrasi Bisnis, dan Agung Nugroho Luthfi Imam Fahrudi, Ph.D, Ketua Tim Akreditasi IACBE FIA UB. Sertifikat tersebut diterima dengan penuh kebanggaan, di mana Maharaja dalam sambutannya menyatakan bahwa pencapaian ini membuka pintu lebih luas bagi FIA UB untuk bergabung dalam jaringan universitas-universitas terakreditasi IACBE di seluruh dunia. “Anda sekarang merupakan bagian dari keluarga besar kami,” ujar Maharaja, menegaskan komitmen IACBE untuk mendukung FIA UB dalam mengembangkan kerjasama internasional yang lebih luas.

Prof. Drs. Andy Fefta Wijaya, MDA., Ph.D menyatakan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian tersebut. Beliau menekankan bahwa sertifikasi IACBE ini bukan hanya sebagai pengakuan, tetapi juga sebagai kesempatan besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas kolaborasi internasional, terutama dalam hal pertukaran mahasiswa dan dosen, serta penelitian bersama. “Dengan adanya akreditasi ini, peluang kami untuk melaksanakan pertukaran mahasiswa dan dosen, kerjasama penelitian, dan berbagai kegiatan akademik lainnya dalam jaringan IACBE semakin terbuka lebar,” ujarnya.

Pencapaian sertifikat IACBE ini memberikan momentum baru bagi FIA UB dalam mengembangkan program-program unggulan seperti Double Degree dan Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA), yang diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar internasional yang berharga bagi mahasiswa dan dosen FIA UB. Dengan berbagai pencapaian dan kerjasama internasional yang terus dilakukan, FIA UB semakin mempertegas posisinya sebagai salah satu fakultas terkemuka di Indonesia yang mampu bersaing di kancah global.

Pada kesempatan yang sangat berharga ini, delegasi Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya (FIA UB) yang terdiri dari Prof. Dr. Andy Fefta Wijaya, MDA., Ph.D selaku Dekan, Dr. Nur Imamah, Ph.D selaku Ketua Departemen Administrasi Bisnis, serta Agung Nugroho Luthfi Imam Fahrudi, Ph.D selaku Ketua Tim Akreditasi IACBE FIA UB, telah melakukan kunjungan kerja ke tiga universitas ternama di Amerika Serikat.

Selasa (7/5/2024), delegasi tersebut menjajaki peluang kerjasama dengan Boston University, yang kemudian dilanjutkan dengan pertemuan di Framingham University pada hari Rabu (8/52024), serta New York University (NYU) pada hari Jumat, (10/5/2024). Dalam rangka memperkuat hubungan akademik dan meningkatkan kualitas pendidikan, beberapa area kerjasama yang dibahas meliputi program pertukaran dosen dan mahasiswa, kolaborasi dalam penelitian dan publikasi bersama, serta pengembangan program gelar ganda.

Langkah strategis ini diharapkan dapat membuka peluang baru bagi FIA UB dalam mengembangkan jaringan internasional dan meningkatkan reputasi akademiknya di kancah global.

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

Dapatkan informasi terbaru dari Fakultas Ilmu Administrasi Univesitas Brawijaya

Lewati ke konten