ISI LIBURAN DENGAN BMC 2014

KOMPETISI GRATIS BERHADIAH 75 JUTA RUPIAH

Setelah sukses menyelenggarakan Business Model Competition 2013 yang lalu, Jurusan Administrasi Bisnis FIA UB kembali menghadirkan kompetisi bergengsi yang akan menantang daya kreativitas dan analisa Anda, yaitu Business Model Competition (BMC) 2014.

Kompetisi ini akan menantang Anda untuk mendesain sebuah model bisnis dengan sebuah alat bantu yang sedang populer di dunia bisnis saat ini, yakni Business Model Canvas. Berbeda dengan Business Plan yang hanya berisi perencanaan bisnis yang belum teruji keberhasilannya, Business Model Canvas mengharuskan Anda untuk menganalisa masalah konsumen, mengusulkan sebuah produk untuk mengatasi masalah tersebut, dan mengujikannya di lapangan.Dahlan Iskan

Nah, dalam BMC 2014 ini kami mengundang Anda, para mahasiswa, untuk mempresentasikan hasil temuan Anda tersebut. Produk akhir yang ingin kami lihat adalah sebuah ide bisnis yang telah teruji (tervalidasi) kegunaannya bagi konsumen, sehingga bisa dipastikan jika produk tersebut dilepas ke pasaran akan langsung menghasilkan keuntungan yang besar. Dan itulah yang disukai oleh para investor. Mereka menginginkan model bisnis, bukan sekedar rencana bisnis.

Untuk edisi tahun ini, BMC 2014 menyediakan hadiah uang tunai dalam jumlah lebih besar daripada tahun kemarin, yakni total sebesar USD 6.500 atau sekitar Rp 75 Juta. Berita bagusnya adalah: Anda tidak dipungut biaya sepeser pun untuk mengikuti kompetisi ini!

Untuk mengisi waktu liburan panjang setelah usai UAS, tentu ini adalah sebuah proyek yang bagus. Segera bentuklah tim yang terdiri dari 3 sampai 5 orang. Lalu, daftarkan tim Anda melalui website BMC 2014. Gratis!

Siapkah Anda? Daftarkan tim Anda sekarang juga!

Catatan:

  1. Daftarkan dulu tim Anda sekarang ke website kami, lalu baru pikirkan model bisnis apa yang akan Anda buat.
  2. Tim mahasiswa FIA UB yang mendaftar akan diberikan mentoring gratis oleh pakar Business Model Canvas FIA UB: Bpk. Mohammad Iqbal, DBA. dan Bpk. Brillyanes Sanawiri, MBA.

a.n. Panitia Business Model Competition 2014

Aulia Luqman Aziz, S.S., S.Pd., M.Pd

Juara n Gita Wirjawan

Info Lengkap/Pendaftaran: http://www.Espriex.co

Contact person:

SHABRINA atau AYU (Himabis FIA UB)

0821 3913 2600

(0341) 4441 441