Texts
PENGARUH SIKAP MATERIALISTIS TERHADAP ETIKA KERJA ISLAM, KEPUASAN KERJA, PERILAKU MENYIMPANG DAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR: Studi pada Baitul Maal wat Tamwil (BMT) di Provinsi Jawa Timur
Teori reasoned action merupakan model psikologis yang menyatakan bahwa perilaku adalah suatu fungsi dari niat (intention) yang mana (pada gilirannya) ditentukan oleh sikap terhadap perilaku (misalnya, sikap dan kepercayaan), norma hubungan dan pemahaman pengendalian perilaku (pengendalian kepercayaan). Studi ini dodesain untuk menguji pengaruh dari sikap materalistis, etika kerja islam, kepuasan kerja, perilaku menyimpang dan Organizational Citizenship Behavior (OCB). Penelitian ini mengkaji hubungan anatar variabel sehingga termasuk didalamnya explanatory research. Lokasi penelitian pada 6 lembaga Baitul Maal wat Tamwil (BMT) dengan 33 Kantor Cabang/Pelayanan di Provinsi Jawa Timur. Populasi penelitian adalah karyawan yang berjumlah 202 orang. ampel yang digunakan sebanyak 134 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara proportionate random sampling. Untuk menguji pola hubungan model yang dibentuk, peneliti menggunakan alat analisis Structural Equation Modeling (SEM), dengan menggunakan program Analysis of Moment Structures (AMOS. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa sikap materalistis berpengaruh signifikan terhadap perilaku menyimpang dan OCB, etika kerja Islam berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja dan OCB, kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap perilaku menyimpang dan OCB. Perilaku menyimpang berpengaruh signifikan terhadap OCB. Selanjutnya sikap materalistis berpengaruh tidak signifikan terhadap etika kerja islam dan kepuasan kerja, dan etika kerja islam berpengaruh tidak signifikan terhadap perilaku menyimpang.
20162919 | DIS 658.402 ARF p 2009 k.1 | Fadel Muhammad Resource Center (Ilmu Terapan dan Teknologi) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
20162920 | DIS 658.402 ARF p 2009 k.2 | Fadel Muhammad Resource Center (Ilmu Terapan dan Teknologi) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |