Texts
HUBUNGAN KUALITAS LAYANAN e-GOVERNMENT TERHADAP KEPUASAN SIVITAS AKADEMIKA MELALUI PERAN MEDIASI PERSEPSI KORUPSI DAN INOVASI LAYANAN : Studi pada Pengguna Layanan di LLDIKTI Wilayah XI
Rangkuman
Muhammad Adie Karya, Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Tinggi
(MMPT) Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya Malang, Judul
HUBUNGAN KUALITAS LAYANAN e-Government TERHADAP KEPUASAN
SIVITAS AKADEMIKA MELALUI PERAN MEDIASI PERSEPSI KORUPSI DAN
INOVASI LAYANAN Studi pada Pengguna Layanan di LLDIKTI Wilayah XI, Komisi
Pembimbing: Ketua: Dr. Bambang Santoso Haryono, MS, Anggota: Dr. Sujarwoto,
S.IP., M.Si., MPA
Kepuasan pengguna layanan merupakan tujuan pelayanan prima atau excellent
service dari pemerintah untuk warga negaranya. Kepuasan pengguna atau
kepuasan masyarakat menjadi salah satu Indeks Kinerja Utama nomor 1 (IKU-1)
pada satuan kerjanya yakni Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI).
Pencapaian kepuasan pengguna merupakan wujud keseriusan pemerintah dalam
memberikan pelayanan pendidikan tinggi yang berkualitas, tidak adanya
kecurangan dan terus melakukan inovasi dalam memberikan pelayanan kepada
pengguna layanan agar memenuhi harapan atau ekspektasi pengguna layanan.
Penggunaan e-Government dalam pemberian layanan sangat masif digunakan
akan tetapi terlihat belum dapat secara efektif meningkatkan kepuasan
masyarakat hal ini terlihat belum tercapainya nilai indeks kepuasan reformasi
birokrasi 92.0 oleh LLDIKTI Wilayah XI.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan kualitas layanan eGovernment terhadap kepuasan sivitas akademika melalui peran mediasi
persepsi korupsi dan inovasi layanan pada pengguna layanan di LLDIKTI Wilayah
XI. Model penelitian yang digunakan merupakan pengembangan dari model eGovernment quality dengan menambahkan variabel mediasi persepsi korupsi dan
inovasi layanan. Penelitian ini merupakan penelitian eksplanatori dengan
pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pengguna
layanan pendidikan tinggi secara digital (e-Government ) LLDIKTI Wilayah XI,
PINANDU sejak bulan September 2023 s.d 01 Juni 2024 sebanyak 209 target
responden. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan
metode survei dengan instrumen kuesioner dengan skala liket 1 s.d 4. Analisis
data pada penelitian ini menggunakan SEM melalui program AMOS 24.0 dan
SPSS 26.0 untuk mengolah data statistik deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 8 hipotesis yang diajukan terbukti secara
empiris. Variabel kualitas layanan e-Government memiliki hubungan yang positif
terhadap kepuasan sivitas akademika dengan nilai koefisien jalur sebesar 0.351.
Variabel kualitas layanan e-Government memiliki hubungan yang negatif terhadap
persepsi korupsi dengan nilai koefisien jalur sebesar -0.359. Variabel kualitas
layanan e-Government memiliki hubungan yang positif terhadap inovasi layanan
dengan nilai koefisien jalur sebesar 0.642. Variabel persepsi korupsi memiliki
hubungan yang negatif terhadap inovasi layanan dengan nilai koefisien jalur
sebesar -0.234. Variabel persepsi korupsi memiliki hubungan yang negatif
terhadap kepuasan sivitas akademika dengan nilai koefisien jalur sebesar -0.272.
Variabel inovasi layanan memiliki hubungan yang positif terhadap kepuasan sivitas
akademika dengan nilai koefisien jalur sebesar 0.403. Selanjutnya, variabel
persepsi korupsi mempunyai peran partial mediation (memediasi sebagian) pada
hubungan kualitas layanan e-Government terhadap kepuasan sivitas akademika.
Variabel inovasi layanan mempunyai peran partial mediation (memediasi
sebagian) pada hubungan kualitas layanan e-Government terhadap kepuasan
sivitas akademika.
Merujuk pada hasil penelitian, rekomendasi atau saran yang dapat diberikan yakni
bagi LLDIKTI Wilayah XI diharapkan dapat mempertahankan dimensi atau
indikator mana yang sudah mempunyai nilai yang baik dan dimensi atau indikator
mana yang dapat ditingkatkan untuk meningkatkan kepuasan sivitas akademika
dan mencapai IKU – 1 LLDIKTI Wilayah XI, serta mencapai nilai peta jalan
reformasi birokrasi Kemendikbudristek RI. Pada kualitas layanan PINANDU
dimensi yang dapat menjadi perhatian dimensi adalah situs mudah digunakan dan
menyediakan Informasi berkualitas (Efficiency), Keandalan layanan yang
diberikan (Reliability), Situs memberikan perlindungan data pribadi yang diberikan
(Trust). Hal ini dikarenakan nilai dimensi ini berada dibawah rata-rata nilai variabel
kualitas layanan PINANDU. Pada persepsi korupsi, inovasi layanan pada nilai
indikatornya sudah hampir mendekati nilai rata-rata variabel sehingga pada
variabel ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan secara bersamaan pada semua
indikator untuk peningkatan kepuasan pengguna layanan. Hendaknya pada setiap
pembaharuan pada layanan PINANDU yang mencakup fungsionalitas atak teknis
sebagai bagian dari inovasi pada layanan tersebut, dilakukan pemberitahuan
kepada sivitas akademika agar inovasi yang dilakukan ini dapat langsung
digunakan sesuai dengan kebutuhan civitas akademika. Mengintensifkan public
campaign baik dari kebijakan dan program LLDIKTI dalam menurunkan persepsi
korupsi pada layanan PINANDU agar menjangkau seluruh sivitas akademika
LLDIKTI Wilayah XI. Meningkatkan kepuasan sivitas akademika LDIKTI Wilayah
XI dapat dilakukan dengan peningkatan kualitas layanan PINANDU dapat diringi
dengan upaya mengurangi persepsi korupsi dan meningkatkan inovasi layanan
PINANDU sesuai dengan kebutuhan sivitas akademika.
Kata kunci : Kualitas layanan, e-Government , Persepsi Korupsi, Inovasi Layanan,
Kepuasan
SUMMARY
Muhammad Adie Karya, Master of Higher Education Management (MMPT) Study
Program, Faculty of Administrative Sciences, Brawijaya University, Malang, Title:
RELATIONSHIP BETWEEN e-Government SERVICE QUALITY AND
ACADEMIC CIVIL COMMITTEE SATISFACTION THROUGH THE MEDIATION
ROLE OF CORRUPTION PERCEPTION AND SERVICE INNOVATION Study on
Service Users at LLDIKTI Region XI, Advisory Committee: Chair: Dr. Bambang
Santoso Haryono, MS, Member: Dr. Sujarwoto, S.IP., M.Sc., MPA
User satisfaction is the goal of excellent service from the government to its citizens.
User satisfaction or community satisfaction is one of the Main Performance
Indexes number 1 (IKU-1) in its work unit, namely the Higher Education Service
Institute (LLDIKTI). Achieving user satisfaction is a manifestation of the
government's seriousness in providing quality higher education services, no fraud
and continuing to innovate in providing services to service users in order to meet
the hopes or expectations of service users. The use of e-Government in providing
services is very massive, but it seems that it has not been able to effectively
increase community satisfaction, this can be seen from the failure to achieve the
bureaucratic reform satisfaction index value of 92.0 by LLDIKTI Region XI.
This study aims to analyze the relationship between e-Government service quality
and academic community satisfaction through the mediating role of corruption
perceptions and service innovation in service users at LLDIKTI Region XI. The
research model used is a development of the e-Government quality model by
adding mediating variables of corruption perceptions and service innovation. This
research is an explanatory study with a quantitative approach. The population in
this study were all users of digital higher education services (e-Government )
LLDIKTI Region XI, PINANDU from September 2023 to June 1, 2024, totaling 209
target respondents. The data collection technique in this study used a survey
method with a questionnaire instrument with a liket scale of 1 to 4. Data analysis
in this study used SEM through the AMOS 24.0 program and SPSS 26.0 to process
descriptive statistical data.
The results of the study show that the 8 hypotheses proposed are empirically
proven. The variable of e-Government service quality has a positive relationship
with academic community satisfaction with a path coefficient value of 0.351. The
variable of e-Government service quality has a negative relationship with the
perception of corruption with a path coefficient value of -0.359. The variable of eGovernment service quality has a positive relationship with service innovation with
a path coefficient value of 0.642. The variable of corruption perception has a
negative relationship with service innovation with a path coefficient value of -0.234.
The variable of corruption perception has a negative relationship with academic
community satisfaction with a path coefficient value of -0.272. The variable of
service innovation has a positive relationship with academic community
satisfaction with a path coefficient value of 0.403. Furthermore, the variable of
corruption perception has a partial mediation role in the relationship between eGovernment service quality and academic community satisfaction. The variable of
service innovation has a partial mediation role in the relationship between eGovernment service quality and academic community satisfaction.
Referring to the research results, recommendations or suggestions that can be
given are for LLDIKTI Region XI, it is hoped that it can maintain which dimensions
or indicators already have good values and which dimensions or indicators can be
improved to increase the satisfaction of the academic community and achieve IKU
- 1 LLDIKTI Region XI, and achieve the value of the roadmap for bureaucratic
reform of the Ministry of Education, Culture, Research and Technology of the
Republic of Indonesia. In the quality of PINANDU services, the dimensions that
can be of concern are the site is easy to use and provides quality information
(Efficiency), Reliability of the services provided (Reliability), The site provides
protection of personal data provided (Trust). This is because the value of this
dimension is below the average value of the PINANDU service quality variable. In
the perception of corruption, service innovation in its indicator value is almost close
to the average value of the variable so that this variable can be maintained and
improved simultaneously in all indicators to increase user satisfaction. For every
update to the PINANDU service that includes technical functionality as part of the
innovation in the service, notification should be made to the academic community
so that the innovation carried out can be used directly according to the needs of
the academic community. Intensifying public campaigns from both LLDIKTI
policies and programs in reducing the perception of corruption in PINANDU
services to reach all academicians of LLDIKTI Region XI. Increasing the
satisfaction of academicians of LDIKTI Region XI can be done by improving the
quality of PINANDU services, which can be accompanied by efforts to reduce the
perception of corruption and increase innovation in PINANDU services according
to the needs of the academicians.
Keywords: Service quality, e-Government , Corruption Perception, Service
Innovation, Satisfaction
2024312 | TES 025,2 KAR h 2024 K1 | Fadel Muhammad Resource Center (Karya Umum) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain